Cerita berikut ini merupakan pengalaman pribadi seseorang yang mungkin juga pernah dialami oleh pembaca disini. Terkadang karena kurang teliti dan terburu-buru mengirimkan pesan singkat atau SMS bisa mengalami kejadian "salah kirim", sehingga membuat binggung orang yang menerima pesan tersebut.
Kejadian tentang salah kirim SMS sebagaimana diceritakan oleh narasumber sebagai berikut :
Malam minggu itu jempol tangan sedang mondar-mandir di depan telepon genggam, maklum ini Handphone keluaran terbaru jadi perlu sedikit penyesuaian.
Add caption |
Akhirnya, setelah sedikit berusaha berhasil juga menuliskan pesan. Lalu segera jempol ini meluncurkan pesan kepada kekasih nan jauh di seberang. SEND...! terkirim
Lalu terbaca kata-kata puitis untuk kekasih yang menanti disana....
“Sayang, .....disini rindu menderas....
gigil hati berdentum keras.
segera, kirimkan bantuan ; sepotong cinta dan secangkir ciuman hangat.”
Pesan singkat atau sms telah terkirim,...
Detik demi detik berlalu menjadi menit dan sekian menitpun terlewati sudah. Harap cemas menanti balasan sms dan tiba-tiba telepon gengam berbunyi sangat nyaring. Kubuka dan kubaca balasan sms...
"Ya, ini dari siapa ya...?"
Hadeuuuh...! Plok.... (tepok jidat) ...ya' ampuuuun ternyata gue salah kirim SMS...itu nomer HP nya tukang urut keliling, begitu kata narasumber mengakhiri ceritanya.
Cerita Lucu lainnya :
- Misteri Taksi Horor
- Kisah SATPAM Pemberani
Add caption |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar